Tugas-Media Sosial dan pengaruhnya-MPKAgamaIslam
MEDIA SOSIAL DAN PENGARUHNYA Manusia telah mengalami perkembangan yang pesat pada berbagai bidang. Teknologi informasi dan komunikasi merupakan salah satu bidang yang mengalami perkemabangan. Sosial media yang saat ini berkembang pesat karena fungsinya dalam penyebaran informasi dan komunikasi sangat berpengaruh terhadap kehidupan masyarakat dalam berbagai kalangan. Sasaran media sosial yang telah merasa terdampak dari perkembangan adalah sosial budaya bahkan sosial psikologis. Wawasan masyarakat yang semakin terbuka memberikan dampak baik secara langsung maupun tidak langsung, terutama dalam hal moral yang mulai disepelekan. Dampak baik atau buruk media sosial bergantung pada tujuan dan cara bagaimana manfaat serta fungsi media sosial tersebut digunakan. Orang yang pintar dapat memanfaatkan media sosial ini untuk mempermudah hidupnya, memudahkan dia belajar, mencari kerja, dan lain-lain. Istilah “Dunia maya” yang memiliki arti dunia bebas tanpa batas...